Tentang MADRASAH ( DAI )
MADRASAH ( DAI )
Madrasah DAI didirikan pada tanggal 6 maret 2020 dengan pemikiran bahwa majunya peradaban, pesatnya informasi dan teknologi global akhir-akhir ini di definisikan berbeda oleh banyak kalangan . Madrasah DAI menterjemahkan kondisi itu dengan membangun pemikiran, membangun karakter, dan membangun akhlak. Islam sebagai agama rahmatan lil a’alamiin, tidak pernah lengkang tergerus oleh zaman, oleh karena itu membangun generasi Islam yang berpikir Islami, berkarakter Islami, dan berakhlak karimah menj
1. KUNJUNGAN
Membangun pribadi yang seimbang dalam mengembangkan Amaliyah, Ilmiah dan Akhlak sehingga terwujudnya pribadi yang Berakhlak Mulia
2. MISI
Menyalenggarakan kegiatan Pendidikan yang peduli terhadap sesama makhluk Allah
Menyelenggarakan kegiatan Pendidikan yang berpikir kreatif, inovatif dan profesional.
Menyelenggarakan kegiatan Pendidikan Yang Sesuai dengan Tuntutan zaman Dan Nilai-Nilai luhur Yang terkandung dalam al Qur'an Dan Hadist.
Sejarah MADRASAH ( DAI )
Madrasah DAI didirikan pada tanggal 6
maret 2020 dengan pemikiran bahwa majunya peradaban, pesatnya informasi dan
teknologi global akhir-akhir ini di definisikan berbeda oleh banyak kalangan. Madrasah
DAI menterjemahkan kondisi itu dengan membangun pemikiran, membangun karakter,
dan membangun akhlak.
Islam sebagai agama rahmatan lil
a’alamiin, tidak pernah lengkang tergerus oleh zaman, oleh karena itu membangun
generasi Islam yang berpikir Islami, berkarakter Islami, dan berakhlak karimah
menjadi pemikiran serius Yayasan Al-A’raf Persada Indonesia.
Pendidikan Madrasah DAI lebih
mengedepankan pendidikan yang meneladani ajaran Rasulullah Muhammad Saw.
Sebagai landasan pokok pendidikan ini antara lain:
1. Al-Qur’anul
karim sebagai pedoman hidup manusia
2. Al-Hadits
sebagai penjelas dari Al-Qur’an untuk meneladani ajaran Rasulullah Saw.
3. Peraturan Pemerintah No. 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan dan Peraturan Pemerintah No. 55 tahun 2007 tentang Pendidikan Agama dan Keagamaan.
Untuk itu Yayasan Al-A’raf Persada
Indonesia menunjuk guru-guru yang ahli dibidangnya untuk menterjemahkan
garis-garis besar kebijakan yayasan. Dengan sumber daya yang memadai insya
Allah kami dapat memberikan kualitas membangun potensi generasi Islami.
Semoga kehadiran pendidikan Madrasah DAI menjadi
harapan masyarakat dan dapat memberikan menfaat yang terbaik bagi generasi
Islami.